Mau Jago Nawar? Ini Caranya! - Banyak keuntungan yang bisa didapatkan dari jago menawar, selain dapat menyimpan sisa uang yang kamu belanjakan juga dapat menolong kamu ketika keinginan belanja menghampiri saat tanggal tua. Jago nawar memang sering kali identik dengan Ibu-ibu rumah tangga. Namun jangan salah, asal tahu caranya, entah  Perempuan, laki-laki, jelek, cakep atau siapa pun juga dapat melakukan keahlian ini.
Mau Jago Nawar
Mau Jago Nawar

Berikut tips jago nawar ala Cermati yang dapat kamu lakukan :

1. Tawar Setengah Harga

Langkah pertama ini harus, wajib dan kudu harus kamu tahu adalah kisaran harga barang yang akan kamu beli. Dengan begitu kamu bisa tahu kisaran harga yang harus kamu tawar. Taktiknya tawarlah setengah dari harga yang ditawarkan pedagang. Karena biasanya para pedagang akan menaikan harga lebih dari setengahnya sebelum ditawar.

2. Gunakan Bahasa Daerah

Siapa bilang rasisme selalu berdampak negatif. Justru dalam hal tawar-menawar rasisme menjadi unsur yang paling menguntungkan bagi para pembeli. Setiap pedagang biasanya akan lebih mudah memberikan potongan harga pada pembeli yang berasal dari suku yang sama dengan mereka. Tidak hanya itu, dapat berbicara dalam bahasa yang sama dengan pedagang tersebut, bisa kamu gunakan untuk mendapatkan potongan harga. Misalkan jika kamu sedang berlibur Yogyakarta, kamu akan lebih mudah mendapatkan harga murah jika menawar dengan menggunakan bahasa Jawa. Jadi tidak ada salahnya bukan belajar bahasa tempat yang akan kamu singgahi.

3. Bersikaplah Seolah-olah Tidak Butuh

Langkah yang satu ini dibutuhkan sedikit kemampuan drama kamu. Ketika kamu melihat barang yang sangat disukai, jangan langsung menunjukkan  minat yang besar terhadap barang yang akan dibeli. Pengalaman berdagang bertahun-tahun membuat para pedagang mempunyai kemampuan untuk membaca ekspresi wajah para calon pembelinya. Bersikaplah butuh tak butuh pada barang tersebut, dengan begitu pedagang tidak akan memberikan penawaran  yang lebih tinggi.

4. Janji Akan Jadi Langganan

Kata-kata ini sering juga dilontarkan ketika terjadi terjadi situasi di mana Sang Pembeli sangat menginginkan barang, namun Sang Penjual tetap pada harga yang diberikan. Berbeda dengan seolah-olah tidak butuh, seni membujuk sangat dibutuhkan di sini.

5. Bandingkan Dengan Toko Sebelah  

Jika setelah melakukan langkah di atas, namun pedagang tetap tidak memberikan harga yang diinginkan. Langkah yang kamu lakukan selanjutnya adalah, membandingkan dengan Toko sebelah yang menjual produk sama. Lakukan dengan seyakin mungkin, buatlah seolah-olah kamu akan lebih memilih membeli produk di toko sebelah jika pedagang tersebut tidak juga menurunkan harga yang ditawarkan.

6. Pura-pura Pergi

Taktik ini sering dilakukan oleh Ibu-ibu Rumah tangga, namun tidak ada salahnya kamu coba. Taktik ini dapat kamu lakukan jika tidak menemui titik kesepakatan harga. Berhasil atau tidaknya cara ini tergantung apakah si Pedagang memanggil lagi atau tidak. Jika Pedagang memanggil, dan masih mencoba menawar, tetaplah bersikap konsisten dengan harga awal yang kamu berikan. Namun jika Sang Pedagang tidak memanggil kamu untuk kembali, artinya kamu harus mencari Toko lain. Jika kamu tidak gengsi, kamu dapat kembali tanpa dipanggil dan sepakat dengan harga yang diberikan.

7. Ajak Teman Yang Jago Nawar

Hal terakhir ini bisa kamu lakukan jika semua tips di atas gagal di praktekkan adalah ajak teman terdekat yang jago nawar. Selain kemungkinan berhasil yang lebih besar, kamu juga bisa belajar dari pakarnya langsung. Perhatikan bagaimana temanmu melakukannya, agar bisa kamu praktekkan di kemudian hari.

Ingat Jangan Menawar Barang Yang Sudah Dibandrol

Sekuat apapun keinginan kamu untuk memiliki barang tersebut, jangan menawar jika telah tertera harga yang berlaku untuk barang tersebut. Pastikan kamu memperhatikan dengan seksama barang yang akan kamu tawar, periksa apakah ada label harga yang tertera di barang tersebut. Karena ada beberapa Toko yang menaruh barang yang bisa ditawar dengan barang yang telah dibandrol dalam satu tempat.
Axact

GITEWAN

PT. GITEWAN SARANA TRANSINDO Adalah perusahan Jasa Kirim Mobil Keseluruh Indonesia Terpercaya dan Murah. Mulai sekarang percayakan pengiriman mobil kesayangan anda bersama PT. GITEWAN SARANA TRANSINDO yang sudah berpengalaman di bidangnya, dengan Harga, tarif dan biaya murah.

Post A Comment:

0 comments: